Pangkalpinang - Kepala Dinas PUPRPRKP Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Jantani ali bersama Sekretaris Dinas beserta rombongan kunjungi Muhammadiyah Pangkalpinang, Rabu (29/11/2023).
Kunjungan ke panti asuhan merupakan salah satu rangkaian kegiatan untuk memperingati hari bakti PU ke 78. Keceriaan dan kegembiraan turut mewarnai suasana kunjungan tersebut.
"Kunjungan ini dalam rangka memperingati hari bakti PUPR yang ke 78, semoga apa yang diberikan bisa bermanfaat untuk adik-adik yang ada di panti Asuhan muhammadiyah ini," Ungkap Kepala Dinas PUPRPRKP Jantani Ali, Rabu (29/12/2023).
Jantani berharap, kedepan kegiatan positif seperti ini bisa terus berlanjut, khususnya membantu anak Yatim Piatu.
"Dengan kegiatan-kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan secara terus menerus, kita doakan semoga adik-adik kita ini menjadi anak yang shaleh dan Shalehah dan barang-barang yang kita berikan semoga bermanfaat dan membuat mereka lebih giat lagi dalam belajar," ujar Jantani.