Berita

Rakor Pemantauan Dan Evaluasi DAK Bidang Jalan

Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggelar Rapat Koordinasi Pemantauan dan Evaluasi Dana Alokasi Khusus (DAK) Bidang Jalan Tahun Anggaran 2024 bertempat Grand Safran Hotel Pangkalpinang, pada Kamis (29/02/2024).

Kepala Bidang Bina Marga Syafran Noveri dalam sambutannya menyebutkan kegiatan hari ini dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti surat dari Kepala Pusat Fasilitasi Infrastruktur Daerah (PFID) Kementerian PUPR bahwa akan dilakukan rapat koordinasi bersama di tanggal 4-8 maret nanti. 

“Dalam hal ini Pemerintah Provinsi yakni Dinas PUPRPRKP akan memaparkan terkait dengan segala sesuatu terkait DAK yang telah dilaksanakan oleh Kabupaten/Kota di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, meliputi progress dari tahun 2023 dan usulan di tahun 2024 dan isu-isu strategis yang akan kita laksanakan di 2024,”ungkapnya.

Syafran mengatakan Isu-isu strategis ini menjadi hal yang sangat penting didalam usulan DAK nanti karena isu strategis ini yang akan memperkuat usulan tersebut.

“Dalam pengusulan DAK di tahun 2024 nanti harus benar-benar memperkuat data dukungan isu strategis sehingga usulan-usulan kita punya dasar yang kuat didalam mengusulkan DAK kita,”tambahnya.

Ia berharap kedepan DAK ini tiap tahunnya bukannya semakin menurun tapi semakin bertambah dan usulan di tahun 2024 bisa lebih lagi anggarannya dan di 2025 bisa naik 100%.

DAK fisik bidang jalan tahun anggaran 2023, secara keseluruhan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berhasil menangani jalan sepanjang 144,5085 km, terdiri dari jalan kewenangan Provinsi dan Kabupaten. Di tahun 2024 ini, total 15 paket kegiatan sudah mulai berjalan diantaranya 2 paket milik provinsi dan 13 paket lainnya milik Kabupaten/Kota.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan dari perwakilan Kabupaten/Kota untuk memaparkan progres pelaksanaan pada tahun anggaran 2023 dan progres pengadaan barang dan jasa serta progres pelaksanaan kegiatan yang sedang berjalan untuk pelaksanaan DAK fisik bidang jalan tahun anggaran 2024. Selain itu disampaikan juga permasalahan dan isu strategis yang ada selama pelaksanaan tahun 2023 dan masukan untuk pelaksanaan DAK fisik bidang jalan ke depan

2024. Selain itu disampaikan juga permasalahan dan isu strategis yang ada selama pelaksanaan tahun 2023 dan masukan untuk pelaksanaan DAK fisik bidang jalan ke depan

Sumber: 
PUPRPRKP
Penulis: 
Yoska Pranata
Fotografer: 
Yoska Pranata
Bidang Informasi: 
PUPR